Ketika iman bersemi dalam hati sesuai tuntunan syariat, niscaya hati ini rindu terbang ke jannah dan takut siksa neraka

Jumat, 10 Februari 2012

Masjidil Harom, Masjid Pertama Didunia


Dari Abu Dzar radhiallahu 'anhu, ia berkata: Saya bertanya kepada Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam tentang masjid yang pertama kali dibangun? Maka Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam menjawab:
المسجد الحرام (Masjid Al Harom)


Kemudian aku bertanya lagi: Kemudian masjid apa lagi?


Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam menjawab:
المسجد الأقصى (Masjid Al Aqsho).



Aku bertanya kepada Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam: Berapa jarak antara keduanya?
Rasulullah shalallahu 'alaihi wa sallam menjawab:
أربعين عاما
"Empat puluh tahun" (HR. Bukhori 6/290-291; Muslim no. 520).


Penjelasan:
Sebagian orang berpendapat bahwa yang membangun Masjid Al Aqsho adalah Nabi Sulaiman bin Dawud. Sedangkan jarak antara Nabi Sulaiman dengan Nabi Ibrohim lebih dari 1000 tahun. Maka kami jawab pernyataan ini sbb:


Sebenarnya Nabi Sulaiman bukanlah orang yang mendirikan Masjid Al Aqsho, ia hanya memperbaiki Masjid Al Aqsho. Sedangkan Nabi yang mendirikan Masjid Al Aqsho adalah Nabi Ya'qub bin Ishaq setelah Nabi Ibrohim mendirikan Ka'bah.


Sumber:
Zaadul Ma'ad, 1/50. Ibn Qoyyim Al Jauziyah. Tahqiq dan Takhrij: Abdul Qodir Al Arna'ut dan Syu'aib Al Arna'ut.
Written by ibn sarijan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar